Oktober 15, 2024

DONASI

WhatsApp-Image-2023-11-12-at-18.05.27-1

Media Online warta-gereja.com mengemban misi Kerygma dan Didache.

Kerygma berasal dari kata bahasa Yunani κῆρυγμα (kêrugma). Dalam Perjanjian Baru, kata ini diartikan sebagai “pewartaan” (lih. Luk 4:18-19, Rom 10:14, Mat 3:1). Kata kerygma berelasi dengan kata kerja keryssein yang artinya “memaklumkan”, mewartakan, mengumumkan, memproklamasikan” dan kata keryx yang artinya “khalayak, publik, orang banyak.” 

Kata kerygma sendiri muncul 9 kali dalam Perjanjian Baru, yakni di Matius 12:41, Markus 16:20, Lukas 11:32, dan enam kali dalam Surat Rasul Paulus (Rom 16:25; 1Kor 1:21, 2:4, 15:14; 2Tim 4:12; dan Titus 1:3). Kerygma, dengan demikian, adalah pesan utama iman Kristiani di mana setiap orang yang telah dibaptis dipanggil untuk mewartakannya.

Kerygma berbeda dengan didache, kata Bahasa Yunani yang merujuk kepada pengajaran, instruksi, atau doktrin. Jika kerygma berarti pewartaan awal kabar gembira dengan maksud untuk memperkenalkan seseorang kepada Kristus dan mempersiapkannya untuk pertobatan dan pembaptisan, maka didache lebih merujuk kepada pengajaran doktrinal dan moral yang lebih luas setelah seseorang telah menerima pewartaan kerygma.

Fungsi didache dikembangkan dengan memberi kemampuan para wartawan media online warta-gereja.com yang tersebar di seluruh gereja gereja yang bergabung dengan media online warta-gereja.com untuk membangun Kerajaan Allah dengan Jurnalisme di Era Digital. Sehingga akan terbangun Sumber Daya Manusia (SDM) warga gereja yang memiliki kemampuan dan kompetensi menjadi seorang Penulis/Wartawan/Jurnalis yang bersama sama memberikan konten konten positif bagi dunia digital dengan semangat Kerygma sebagai salah satu perwujudan Marturia.

Media Online warta-gereja.com bertopang pada Crowdfunding, yakni pendanaan dari publik yang terbuka luas dengan jumlah yang sebebasnya. Dana bisa ditransfer ke rekening :


Bank BCA Cabang Lampiri – No. Rekening: 1640423575 – a.n. Dharma Leksana

Hotline service kami di Nomortelefon dan Whatsapp : 081381773839 atau 081282303839

Atas segenap bentuk perhatian serta kerjasama yang baik, kami manajemen warta-gereja.com mengucapkan terimakasih.

Salam,

Dharma Leksana,S.Th., M.Si. – Pendiri warta-gereja.com